Home > Finansial > Kripto > 5 Peluang Karir di Industri Kripto Paling Menjanjikan Tahun 2024

5 Peluang Karir di Industri Kripto Paling Menjanjikan Tahun 2024

Banda Aceh, Pingkom.com – Tahun 2024 telah menjadi tonggak sejarah bagi industri kripto dengan pertumbuhan cukup pesat baik dari sisi transaksi maupun pengguna serta transformasi mendalam dalam lanskap keuangan global.

Awal Maret 2024, harga Bitcoin menembus angka Rp1 miliar, ditandai dengan menguatnya banyak coin lain maupun tokens meme. Inilah bulan madu para trader kripto dengan aset digital mereka setelah November 2021, di mana saat itu harga Bitcoin hampir menyentuh harga Rp1 miliar.

Seiring popularitas mata uang kripto akhir-akhir ini, industri kripto pun telah menciptakan berbagai peluang karir menarik bagi individu dan ingin mendalami tentang teknologi blockchain secara serius.

Kini, banyak sekali peluang pekerjaan yang berhubungan dengan dunia kripto. Bahkan beberapa jenis pekerjaan di dunia kripto ini pun sangatlah menjanjikan. Berikut ini beberapa peluang karir di dunia kripto tahun 2024 yang patut dilirik:

Blockchain Developer

Pengembang blockchain adalah sebutan bagi pengembang perangkat lunak yang berhubungan dengan teknologi blockchain. Mereka bertugas untuk membangun, memelihara, dan mendesain aplikasi dan sistem blockchain. Singkatnya, mereka memanfaatkan fitur unik dari blockchain untuk menciptakan solusi dan peluang baru.

Salah satu contoh inovasi dari pengembangan blockchain adalah smart contract, yaitu sebuah perjanjian digital yang mirip dengan kontrak pada umumnya. Namun, smart contract tersimpan di blockchain sehingga membuatnya otomatis berjalan dan tereksekusi ketika kedua belah pihak telah memenuhi ketentuan yang telah disepakati.

Ada dua jenis utama pengembang blockchain. Pertama, Pengembang blockchain inti yaitu mereka yang berfokus pada pengembangan dan pemeliharaan arsitektur sistem blockchain, termasuk mendesain protokol, keamanan, dan supervisi keseluruhan jaringan.

Kedua, Pengembang perangkat lunak blockchain yaitu mereka yang bertugas membangun aplikasi pada platform blockchain yang sudah ada. Mereka menangani pengembangan front-end, back-end, desain, dan pemeliharaan aplikasi tersebut.

Karena teknologi blockchain yang terus berkembang, profesi ini membutuhkan keterampilan teknis dan pemahaman mendalam tentang teknologi blockchain untuk terus merancang, mengembangkan, dan mengimplementasikan aplikasi atau protokol yang berbasis blockchain.

Analis Data

Analis data adalah suatu profesi yang fokus mengolah dan menganalisis data untuk menemukan informasi berharga yang dapat digunakan dalam membuat keputusan atau memecahkan masalah. Mereka berperan seperti jembatan antara data mentah dan insights yang dapat ditindaklanjuti.

Apa yang biasa dilakukan seorang analis data? Ini dia gambaran mengenai tugas dan proses yang biasa dilakukan oleh seorang analis data:
– Mengumpulkan dan menyiapkan data: Sebuah aktivitas mengumpulkan data dari berbagai sumber, membersihkan data dari kesalahan, dan mengatur data agar mudah dianalisis.
– Melakukan analisis data: Menggunakan berbagai teknik dan alat untuk menganalisis data, seperti statistik, machine learning, dan data visualization.
– Menyimpulkan dan mengkomunikasikan temuan: Setelah menganalisis data, analis data perlu menginterpretasikan hasil dan menyimpulkan informasi yang ditemukan. Mereka kemudian mengkomunikasikan temuan tersebut kepada pihak terkait, biasanya melalui laporan, presentasi, atau visualisasi data.

Secara singkat dapat disimpulkan bahwa seorang analis data berperan mengubah data menjadi informasi yang berguna untuk mendukung pengambilan keputusan yang berbasis data.

Berikut ini beberapa keahlian yang dibutuhkan oleh seorang analis data antara lain:
– Kemampuan berpikir kritis dan analitis
– Keterampilan menggunakan software dan tools analisis data
– Keterampilan komunikasi yang baik untuk menyampaikan temuan data
– Pengetahuan di bidang bisnis atau domain tertentu (bergantung pada bidang yang ditekuni)

Dengan jumlah data blockchain yang terus berkembang, boleh dibilang banyak tersedia peluang karir untuk menjadi analis data kripto. Kemampuan untuk menganalisis transaksi, tren pasar, dan perilaku pengguna dapat memberikan informasi berharga bagi perusahaan dan investor dalam membuat keputusan yang tepat.

Manajemen Risiko dan Kepatuhan

Seperti kita tahu, manajemen risiko adalah sebuah proses mengidentifikasi, menilai, dan mengendalikan risiko yang dihadapi oleh suatu organisasi. Tujuannya adalah untuk meminimalkan dampak negatif dari risiko dan memastikan pencapaian tujuan organisasi.

Sementara kepatuhan mengacu pada kepatuhan organisasi terhadap peraturan dan undang-undang yang berlaku. Hal ini penting untuk menghindari penalti, menjaga reputasi organisasi, dan melindungi kepentingan stakeholders.

Jadi, Manajemen Risiko dan Kepatuhan (MRK) adalah sebuah kerangka kerja yang mengintegrasikan kedua aspek tersebut. Keberadaan MRK bertujuan membantu organisasi untuk:
– Mengidentifikasi dan menilai risiko kepatuhan
– Mengembangkan dan menerapkan kontrol untuk memitigasi risiko
– Memantau dan mengevaluasi efektivitas MRK
– Meningkatkan budaya kepatuhan dalam organisasi

Seiring dengan peningkatan pengawasan terhadap industri kripto, terdapat kebutuhan yang lebih besar untuk profesional yang dapat mengelola risiko dan memastikan kepatuhan terhadap peraturan. Perusahaan kripto membutuhkan ahli yang memahami kerangka kerja regulasi global dan juga dapat mengembangkan strategi kepatuhan yang efektif.

Manajer Komunitas dan Pemasaran

Manajer komunitas bertanggung jawab untuk membangun dan memelihara komunitas online atau offline. Secara umum, mereka bertugas untuk:
– Membuat konten yang menarik dan informatif untuk anggota komunitas.
– Mengadakan acara online atau offline untuk mempertemukan anggota komunitas dan membangun hubungan.
– Mengelola akun media sosial komunitas dan berinteraksi dengan anggota.
– Membangun hubungan dengan influencer dan pemimpin komunitas.
– Menganalisis data untuk memahami kebutuhan dan keinginan anggota komunitas.

Sementara Manajer pemasaran bertanggung jawab untuk mengembangkan dan melaksanakan strategi pemasaran untuk suatu produk atau layanan. Mereka bertugas untuk:
– Menetapkan tujuan pemasaran yang selaras dengan tujuan bisnis.
– Menganalisis pasar untuk memahami target pasar dan pesaing.
– Mengembangkan strategi pemasaran yang sesuai dengan target pasar dan tujuan bisnis.
– Melaksanakan strategi pemasaran melalui berbagai saluran, seperti iklan, media sosial, dan email marketing.
– Mengukur hasil dari strategi pemasaran dan membuat penyesuaian yang diperlukan.

Jadi, Manajer komunitas fokus pada membangun dan memelihara komunitas, sedangkan manajer pemasaran fokus pada mengembangkan dan melaksanakan strategi pemasaran.

Dengan komunitas kripto yang terus berkembang, manajer komunitas dan pemasaran berkolaborasi dalam bekerja untuk membangun, memelihara, dan memperluas komunitas pengguna. Lingkup pekerjaannya meliputi pengelolaan media sosial, organisasi acara, dan kampanye pemasaran untuk meningkatkan visibilitas proyek atau perusahaan.

Konsultan Regulasi Kripto

Terakhir peluang karir yang tidak kalah menjanjikan adalah konsultan regulasi kripto. Sebab, dengan meningkatnya perhatian pemerintah terhadap regulasi kripto, konsultan regulasi kripto memberikan panduan kepada perusahaan dan proyek untuk memastikan kepatuhan dengan peraturan yang berkembang.

Chief Operating Officer Upbit Indonesia, Resna Raniadi, mengatakan memasuki tahun 2024, industri kripto menawarkan berbagai macam peluang profesi yang bisa dibilang baru dengan cakupan luas, mulai dari teknis hingga nonteknis. Menurutnya, beberapa pekerjaan tersebut memerlukan keterampilan teknis serta pemahaman mendalam tentang blockchain. Namun, ada juga yang menekankan aspek lain seperti aspek keuangan, pemasaran, dan keamanan.

“Keberagaman profesi di industri kripto menawarkan peluang bagi individu dengan berbagai latar belakang untuk berkontribusi pada revolusi keuangan digital yang terus berkembang ini,” katanya dalam rilis yang dikirim ke awak media.

Sebagai informasi tambahan, Upbit merupakan sebuah bursa perdagangan aset digital terbesar di Korea Selatan, didirikan oleh Dunamu Inc pada 2017. Saat ini, Upbit tersedia di Korea Selatan, Singapura, Indonesia dan Thailand dan dapat digunakan melalui web dan aplikasi telepon seluler yang tersedia di Google
Play Store, iOS App Store dan website. []

Sneakers NB 574 ML574LGI Beige

New Balance Sneakers 574 Beige Navy ML574LGI Original. Sepatu yang cocok digunakan oleh cowok maupun cewek. Sangat nyaman di kaki. Cocok untuk segala keperluan.

Leave a Comment

Exit mobile version